Kamis, 25 Juli 2024 Kelompok 2 Mahasiswa PPG Prajabatan PGSD Gel.1 2024 dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Untirta menggelar kegiatan Edu-Forest dengan tema ‘Gerakan Hijau-Generasi Berkelanjutan’. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas projek kepemimpinan mereka.

Acara yang berlangsung di taman bermain bocah emas FKIP Untirta ini diawali dengan penanaman bibit pertama oleh Dekan FKIP Untirta, Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si, dan Wakil Dekan Bidang Perencanaan, Keuangan dan Umum Ria Sudiana, S.Si., M.Si. Bibit yang ditanam antara lain adalah albasiah, trembesi, dan alpukat, dipilih untuk mendukung keberlanjutan lingkungan dan mendukung generasi masa depan.

“Kegiatan ini tidak hanya sebagai tugas projek, tetapi juga sebagai bentuk komitmen kami untuk berkontribusi pada lingkungan hidup dan mempersiapkan masa depan yang lebih baik bagi generasi mendatang,” ungkap salah satu anggota kelompok.

Dekan FKIP Untirta, Dr. H. Fadlullah, M.Si menyambut baik inisiatif mahasiswa dalam menggagas kegiatan yang berdampak positif bagi lingkungan. “Ini adalah langkah awal yang sangat berarti dan berharap kegiatan ini dapat menginspirasi lebih banyak lagi untuk peduli terhadap alam sekitar,”

Kegiatan Edu-Forest ini diharapkan tidak hanya menjadi kegiatan sekali waktu, tetapi menjadi gerakan berkelanjutan yang melibatkan lebih banyak pihak di lingkungan kampus maupun masyarakat sekitar.

Semoga langkah kecil hari ini dapat menjadi tonggak awal dari perubahan besar menuju lingkungan yang lebih hijau dan berkelanjutan.

Rabu, 24 Juli 2024 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa ( FKIP UNTIRTA) melakukan kegiatan Workshop Inisiasi MBKM Mandiri Sekolah Jawara Indonesia. Dekan FKIP Untirta, Dr. H. Fadhlullah, S.Ag., M.Si membuka kegiatan sekaligus memberikan penguatan mengenai strategi kurikulum yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kompetensi lulusan FKIP UNTIRTA. Peserta workshop berasal dari berbagai unit di FKIP UNTIRTA meliputi Ketua Jurusan, Koordinator Program Studi, Sekretaris Jurusan serta Kepala Laboratorium.

Kegiatan ini bertujuan untuk penyamaan persepsi untuk dapat menjalankan program MBKM Mandiri Sekolah Jawara Indonesia yang akan menghasilkan calon pendidik yang mampu berdaya saing global. Sebagai salah satu bagian penting dari implementasi dan strategi mengenai MBKM Proses Menuju Profesionalisme disampaikan oleh narasumber Dewan Pendidikan Tangerang Selatan, Ibu Erfi Fitri Susari, S.Ag., M.Pd. yang membagikan pengalaman serta gagasan terkait mengenai bentuk kegiatan yang dilakukan untuk membuat institusi pendidikan memiliki prestasi hingga taraf internasional.

Materi serta diskusi menarik juga disampaikan oleh pemateri yang merupakan fasilitator Sekolah Penggerak Kemendikbudristek RI dan penulis buku terkenal berjudul Great Teacher, Bapak H. Ferdinal Lafendry, M.M., M.A. mengenai 7 Skills Great Teacher sebagai langkah untuk mewujudkan lulusan yang mencintai profesi pendidik dengan setulus hati.

Kegiatan ini menjadi penyegaran bagi dosen FKIP UNTIRTA sekaligus memberikan dorongan yang kuat  sebagai Universitas yang akan menghasilkan calon pendidik yang unggul di Provinsi Banten, bahkan di tingkat nasional.

Rangkaian kegiatan workshop ini diselenggarakan sebagai bentuk wujud komitmen nyata bagi terwujudnya karakter JAWARA melalui MBKM Mandiri Sekolah Jawara Indonesia, sebagai tonggak perubahan dan kemajuan pendidikan bangsa dan negara Republik Indonesia.

Selasa, 23 Juli 2024Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa mengadakan pertemuan dengan Dr. Ellen M. Mitchell dari Bridgewater College, USA. Hadir dalam pertemuan ini Dekan FKIP Untirta Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si didampingi Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama dan Ketua Jurusan Pendidikan Kimia serta turut hadir Para Kajur, Koordinator Prodi, Dosen dan Mahasiswa di Lingkungan FKIP Untirta.

Acara ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum Of Agreement (MoA) dan Implementation Arrangement (IA) antara FKIP Untirta dengan Chemistry and Biochemistry Bridgewater College, USA. MoA dan IA tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan strategis antara kedua institusi pendidikan tinggi, dengan fokus meningkatkan keterkaitan dalam kegiatan pengajaran dan penelitian. Selain itu, kerjasama ini juga membuka peluang luas untuk pertukaran dosen dan mahasiswa, serta kolaborasi dalam penyelenggaraan seminar, konferensi, dan lokakarya.

Dalam sambutannya, Dr. H. Fadlullah, M.Si, menekankan pentingnya kerjasama ini dalam mendukung pengembangan kurikulum ilmu pengetahuan dan kimia di FKIP Untirta. “Kerjasama ini bukan sekadar tentang penandatanganan dokumen, tetapi juga tentang membangun fondasi untuk inovasi dan terobosan dalam pendidikan dan penelitian global,” ungkapnya.

Kerjasama ini juga menjadi bagian dari International Guest Lecture Series 2 FKIP Untirta dengan tema “Incorporating System Thinking into Science and Chemistry Curriculum”. Diharapkan, kolaborasi ini akan memberikan pengalaman belajar yang berharga bagi dosen dan mahasiswa dari kedua belah pihak, serta memperkaya wawasan ilmiah yang dihasilkan.

Dengan penandatanganan MoA dan IA ini, FKIP Untirta dan Bridgewater College meneguhkan komitmen mereka untuk berkolaborasi dalam menciptakan masa depan pendidikan yang lebih baik dan berkelanjutan, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga internasional.

Jumat, 19 Juli 2024, FKIP Untirta menggelar Rapat Koordinasi Strategis di Aula Karakter Jawara untuk mempersiapkan Akreditasi FKIP 2025. Acara ini dibuka oleh Dekan FKIP Untirta, Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si, yang turut didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Akademik.

Rapat tersebut dihadiri oleh beberapa tokoh penting, termasuk Kepala Pusat Pengembangan dan Pendampingan Akreditasi Nasional, Dr. Rida Oktoria Khastini, S.Si., M.Si, serta Koordinator Gugus Penjamin Mutu dan Pengembangan Pembelajaran, Dr. Suroso Mukti Leksono, M.Si. Selain itu, Tim Task Force dari Pendidikan Biologi, Pendidikan IPA, Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan Bahasa Inggris, dan PGSD juga turut hadir untuk membahas strategi persiapan akreditasi yang komprehensif.

Dalam rapat tersebut, Kepala Pusat Pengembangan dan Pendampingan Akreditasi Nasional menyoroti pentingnya penguatan koordinasi antara program studi, fakultas, dan universitas dalam pelaksanaan akreditasi. Sementara itu, Wakil Dekan Bidang Akademik juga menggarisbawahi upaya untuk memperkuat koordinasi di tingkat fakultas guna meningkatkan kualitas akademik dan administratif FKIP Untirta.

Rapat koordinasi ini menjadi langkah awal yang signifikan dalam memastikan kesiapan FKIP Untirta menghadapi proses akreditasi tahun 2025 dengan baik. Hal ini mencerminkan komitmen mereka untuk menjaga standar pendidikan tinggi yang berkualitas dan relevan di tengah dinamika perkembangan dunia pendidikan saat ini.

Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa menyelenggarakan Workshop Pembelajaran Berbasis Case Method dan Project Based Learning. Acara ini dilaksanakan di Aula Karakter Jawara, FKIP Kampus Ciwaru, Kamis (18/07/2024) yang dihadiri oleh Dosen Prodi Pendidikan Seni Pertunjukan dan Dosen lainnya di lingkungan FKIP Untirta.

Pelatihan ini mendatangkan Prof. Dr. Kokom Komalasari, M.Pd dari Universitas Pendidikan Indonesia sebagai pemateri. Adapun materi yang dibahas mulai dari pengembangan RPS dengan Case Method, ada juga tahapan-tahapan Project Based Learning dan juga cara penerapannya untuk mahasiswa.

Selaku Ketua Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan, Alis Triena Permanasari, S.Sn., M.Pd., mengharapkan melalui kegiatan pelatihan ini peserta mampu merancang metode pembelajaran menggunakan kedua metode tersebut. Case Method merupakan model pembelajaran partisipatif berbasis diskusi untuk memecahkan kasus atau masalah. Penerapan model ini akan membantu mahasiswa mengasah dan meningkatkan keterampilan berpikir kritis untuk memecahkan masalah, kemampuan berkomunikasi, berkolaborasi, dan kreativitas.

Sedangkan, project-based learning merupakan salah satu model pembelajaran yang dewasa ini menjadi sesuatu yang sangat diharapkan dapat diterapkan dalam setiap pembelajaran di Perguruan Tinggi. Metodel pembelajaran project-based learning ditujukan untuk meningkatkan kemampuan softskill mahasiswa dalam memecahkan persoalan yang seringkali dihadapi dalam kehidupan nyata.

Workshop pembelajaran berbasis case method dan project-based learning diselenggarakan program studi Pendidikan Seni Pertunjukan guna memaksimalkan dosen dalam menyusun model pembelajaran dalam proses belajar mengajar pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Sehingga dosen mendapatkan tambahan pengetahuan serta memudahkan mahasiswa untuk memahami materi yang disampaikan dosen.

Model pembelajaran ini dapat efektif diterapkan pada Prodi manapun termasuk di Prodi PSP yang mayoritas Mata Kuliah nya memberikan tugas akhirnya dalam bentuk proyek dalam bentuk karya seni. Hal demikian harus segera diterapkan karena proses pembelajaran harus dapat mengembangkan kemampuan mahasiswa untuk kreatif dan inovatif. Mahasiswa akan banyak belajar bagaimana menerapkan ilmu sesuai kebidangannya dalam kehidupan sehari-hari.

“Melalui workshop ini diharapkan peserta mampu meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam menyusun perangkat pembelajaran inovatif kreatif dengan menggunakan model Case method dan Project Based Learning,” ujar Prof. Dr. Kokom Komalasari, M.Pd.

Sementara itu, saat membuka acara Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si., mengatakan bahwa dirinya turut bangga dengan workshop yang digelar oleh Prodi PSP ini karena memiliki kontribusi dalam pengembangan kompetensi dosen dalam merancang pembelajarannya berdasarkan model pembelajaran yang tepat serta sesuai kondisi perkembangan zaman.

Pembelajaran Case Method dan Project Based Learning ini diharapkan bisa menjadikan mahasiswa agar lebih kreatif, inovatif dan mengembangkan kemampuan critical thinking.

 

Rabu, 17 Juli 2024 – Hari ini, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) sukses menyelenggarakan Workshop Evaluasi Kurikulum Berbasis Kampus Merdeka di Aula Karakter Jawara. Acara ini dibuka secara resmi oleh Dekan FKIP, Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si, didampingi Wakil Dekan Bidang Akademik dan Ketua Pelaksana, Dr. Hj. Enggar Utari, M.Si.

Workshop ini dihadiri oleh para Ketua Jurusan, Koordinator Program Studi, Sekretaris Jurusan, Ketua Laboratorium, serta dosen di lingkungan FKIP Untirta, bersama dengan perwakilan stakeholder dari berbagai tingkatan pendidikan mulai dari PAUD hingga SMA/SMK, seperti Pengawas Sekolah, Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, MGMP, dan Guru.

Pemateri utama dalam acara ini adalah Prof. Dinn Wahyudin, M.A., Ketua HIPKIN (Himpunan Pengembangan Kurikulum Indonesia), yang memberikan paparan mendalam mengenai Kurikulum Berbasis Kampus Merdeka. Materi yang disampaikan meliputi perencanaan dan pengaturan tujuan, isi, serta bahan ajar untuk optimalisasi kegiatan pembelajaran. Diskusi kelompok rumpun program studi dilakukan setelah sesi utama, yang terbagi menjadi beberapa fokus seperti Ilmu Pendidikan, MAFIKIB (Matematika, Fisika, Kimia, Biologi), SOSHUM (PKN, Sejarah, Sosiologi), Bahasa dan Seni, serta Vokasi.

Diskusi intens ini membahas pendataan dan sebaran Mata Kuliah Umum (MKU) dan Mata Kuliah Fakultas (MKF) dalam kurikulum, serta identifikasi serta analisis dari akar hingga ranting ilmu dalam masing-masing rumpun prodi. Diskusi juga mengarah pada penilaian kebutuhan kompetensi lulusan di dunia kerja, untuk memastikan relevansi kurikulum dengan tuntutan pasar kerja.

Melalui workshop ini, FKIP Untirta menegaskan komitmennya dalam membangun pendidikan yang responsif terhadap perkembangan zaman dan kebutuhan masyarakat serta industri. Langkah-langkah evaluasi yang diambil diharapkan mampu menghasilkan kurikulum yang lebih efektif dan relevan bagi seluruh stakeholders pendidikan.

Serang, 15 Juli 2024 – Hari ini, SMKN 1 Kota Serang dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) resmi menandatangani Perjanjian Kerja Sama yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan di kedua institusi. Acara penandatanganan yang berlangsung di Ruang Rapat Dekanat FKIP Untirta dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Dekan FKIP Untirta Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerja Sama Dr. Abdul Fatah, S.Pd., M.Pd, serta Kabag Umum FKIP Untirta Nuryanah, S.Sos., M.Si. Pihak SMKN 1 Kota Serang diwakili oleh kepala sekolah Dr. Maksudi Zen Muttaqin, M.Pd, Wakasek Hubungan Industri Namiroh, M.Pd, dan Tim Hubungan Industri Hapsari Suparisa Purwaningtyas, S.Pd.

Kerjasama ini mencakup beberapa poin penting yang disepakati antara kedua belah pihak:

1.     Pelatihan Kerja Lapangan/Magang dan Pengenalan Lapangan Persekolahan: Program ini akan memberikan kesempatan bagi siswa SMKN 1 Kota Serang untuk melakukan magang di lingkungan FKIP Untirta, sehingga mereka dapat mengembangkan keterampilan praktis yang relevan dengan dunia kerja.

2.     Pemanfaatan Fasilitas di SMKN 1 Kota Serang: FKIP Untirta akan memanfaatkan fasilitas yang ada di SMKN 1 Kota Serang untuk mendukung kegiatan praktikum dan pembelajaran mahasiswa.

3.     Dosen FKIP Untirta sebagai Narasumber dalam Revitalisasi Kurikulum: Dosen dari FKIP Untirta akan terlibat sebagai narasumber dalam memperbarui kurikulum SMKN 1 Kota Serang, sehingga sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan terkini di dunia pendidikan.

4.     Pemberian Masukan terkait Kurikulum: Kerjasama ini juga melibatkan FKIP Untirta untuk memberikan masukan terkait kebutuhan kurikulum di SMKN 1 Kota Serang, agar dapat meningkatkan relevansi pendidikan dengan kebutuhan pasar kerja.

 

Dengan adanya perjanjian ini, diharapkan kedua institusi dapat saling mendukung dan menguntungkan, serta diharapkan dapat menjadi model bagi sekolah dan perguruan tinggi lainnya dalam menjalin kemitraan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kesiapan kerja siswa. Penandatanganan MoU ini juga menandai komitmen kedua institusi untuk terus bersinergi dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas di Kota Serang.

Jumat, 12 Juli 2024 Ruang Edutaria Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Untirta mengadakan Pertemuan PT. Rajagrafindo, penerbit buku perguruan tinggi dengan para dosen penulis FKIP Untirta. Acara bertajuk kolaborasi ini merupakan langkah nyata dalam memperkuat literasi akademik serta meningkatkan visibilitas karya ilmiah di tingkat nasional.

Dalam sambutannya, Dekan FKIP Untirta, Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si, didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, menyambut hangat kehadiran para dosen penulis dan perwakilan PT. Rajagrafindo. Dekan FKIP Untirta sangat bersemangat dengan kerjasama ini yang tidak hanya membuka peluang bagi dosen penulis FKIP Untirta, tetapi juga mendorong peningkatan kualitas dan penerbitan karya ilmiah yang relevan.

Salah satu highlight dari acara ini adalah penjelasan dari PT. Rajagrafindo mengenai mekanisme penerbitan buku, dimana mereka memfasilitasi penulis yang telah memiliki draft siap cetak dengan pemberian ISBN, standar internasional untuk identifikasi buku. PT. Rajagrafindo berkomitmen untuk mendukung proses penerbitan dan distribusi buku akademik yang bermanfaat bagi perkembangan pendidikan di Indonesia.

Selain itu, sesi diskusi juga membahas strategi promosi penerbitan yang efektif untuk memastikan bahwa karya-karya tersebut dapat diakses secara luas oleh masyarakat akademik dan umum. Dosen penulis FKIP Untirta aktif terlibat dalam berbagai pertanyaan dan diskusi mendalam mengenai tantangan dan peluang dalam dunia penerbitan buku akademik.

Kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang pertemuan, tetapi juga sebagai titik awal kolaborasi yang berkelanjutan antara FKIP Untirta dan PT. Rajagrafindo. Di masa depan, kerjasama ini diharapkan dapat melahirkan inovasi baru dalam pendidikan tinggi serta mengukuhkan posisi FKIP Untirta sebagai pusat pengembangan literasi akademik yang berdaya saing. 

Dalam rangka menyambut mahasiswa baru melalui Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menggelar acara “Launching Soft Skill” di Aula Karakter Jawara Kampus. Acara ini diresmikan oleh Dekan FKIP Untirta, Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si, serta dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama, beserta para Kajur Rumpun Pendidikan dan Vokasi.

Dekan FKIP Untirta dalam sambutannya menyatakan komitmennya untuk mendukung mahasiswa dalam menyelesaikan studi tepat waktu serta membangun karakter kepemimpinan yang cerdas. Acara berlangsung selama dua hari, dimulai dari Kamis hingga Jumat, 11-12 Juli 2024, dengan fokus utama pada pengenalan kehidupan kampus melalui PKKMB.

Para mahasiswa baru dari berbagai jurusan seperti Pendidikan PGSD, Pendidikan PG PAUD, Bimbingan Konseling, Pendidikan Khusus, Pendidikan Non Formal, Pendidikan Vokasional Teknik Mesin, dan Pendidikan Vokasional Teknik Elektro, hadir dalam acara tersebut. Mereka mengikuti kegiatan yang dikenal sebagai Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM) melalui alur JAWARA: JAbarkan aksimu, WAktunya bereksplorasi, RAncang aksimu.

Alur JAWARA didukung oleh platform Spada Untirta yang membantu dalam pemetaan minat, bakat, dan penalaran mahasiswa FKIP Untirta melalui angket khusus. Angket ini bertujuan untuk mengembangkan potensi mahasiswa dalam kegiatan kemahasiswaan dan organisasi di masa mendatang.