Senin 10 Agustus 2020 Jurusan Pendidikan Sejarah menyelenggarakan Workshop Penulisan Proposal Penelitian dan Pengabdian Hibah Nasional. Dengan mendatangkan pembicara Dr. Umasih, M.Hum. dari Universitas Negeri Jakarta, diharapkan kegiatan ini dapat memotivasi para dosen dalam pengajuan hibah penelitian dan pengabdian nasional. Acara diawali dengan pembukaan oleh Dekan FKIP Dr. Dase Erwin Juansah, M.Pd., setelah itu pemaparan materi mengenai sosialisasi hibah dan skim penelitian dan pengabdian simlitabmas serta dilanjutkan dengan review proposal yang sudah disiapkan oleh setiap dosen.

Tidak lupa protokol kesehatan dalam era pandemi COVID-19 tetap diberlakukan dengan pengecekan suhu setiap peserta yang menghadiri kegiatan ini, pembagian masker serta hand sanitizer.

Hari Senin, 15 Oktober 2018 Jurusan Pendidikan Sejarah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNTIRTA menerima Tim Asesor yang tergabung dalam Tim Asesor BAN-PT dalam rangka Kegiatan Visitasi Jurusan Pendidikan Sejarah.

Pembukaan Kegiatan visitasi ini dihadiri oleh Rektor UNTIRTA Prof. Dr. H. Sholeh Hidayat ,M.Pd., Ketua LP3M Dr. Ir. Rusmana, MP., Dekan FKIP Dr. H. Aceng Hasani, M.Pd., para Wakil Dekan, Ketua Jurusan di Lingkungan FKIP, serta dosen dan mahasiswa Jurusan Sejarah. Adapun pembukaan Kegiatan Visitasi ini dibuka secara langsung oleh Rektor UNTIRTA yang bertempat di Ruang Rapat FKIP.

Pelaksanaan Asesmen Lapangan terhadap Jurusan Pendidikan Sejarah ini berlangsung dari tanggal 14-16 Oktober 2018. Adapun Tim Asesor yang ditugaskan oleh BAN-PT dalam kegiatan visitasi ini adalah sebagai berikut :

  1. Dr. Yety Rochwulaningsih, M.Si.. dari Universitas Diponegero Semarang.
  2. Farida, M.Si. dari Universitas Sriwijaya Palembang.

Penilaian asesmen lapangan dimulai dari pemeriksaan borang di tingkat fakultas yang berlangsung di Ruang Rapat FKIP didampingi oleh Dekan dan para Wakil Dekan FKIP. Di lain tempat, yaitu di Ruang Rapat Jurusan Pendidikan Sejarah berlangung kegiatan pemeriksaan borang jurusan oleh salah satu asesor dan di dampingi oleh Ketua Jurusan serta seluruh staf dosen di Jurusan Pendidikan Sejarah. Selain  itu, Tim Asesor juga meninjau ruang perkuliahan, laboratorium dan perpustakaan serta sarana lainnya yang berada di Kampus FKIP.