Media pembelajaran merupakan salah satu komponen pembelajaran yang mempunyai peranan penting dalam proses pendidikan. Pemanfaatan media seharusnya merupakan bagian yang harus mendapat perhatian fasilitator dalam setiap kegiatan pembelajaran. Pada kenyataannya media pembelajaran masih sering terabaikan dengan berbagai alasan, antara lain: terbatasnya waktu untuk membuat persiapan mengajar, sulit mencari media yang tepat, tidak tersedianya biaya, dan lain-lain. Media pembelajaran mempunyai peranan yang sangat penting sekali dalam kegiatan pendidikan dan pelatihan. Media pembelajaran yang dimanfaatkan dapat membantu mempermudah pembelajaran secara efektif dan efisien.
Oleh karena itu jurusan Pendidikan Sosiologi menyelenggarakan Workshop Media Pembelajaran dengan mendatangkan pemateri Ruth Mariana Bunga Wadu, S.Kom., MMSI. dari Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta. Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Kamis, 22 Agustus 2019 di Kampus C FKIP Ciwaru dihadiri oleh para dosen dan mahasiswa jurusan Pendidikan Sosiologi.