FKIP Universitas Tadulako Kunjungi FKIP UNTIRTA

Posted on

Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka kerja sama dan studi banding mengenai akreditasi ke Jurusan PGSD FKIP UNTIRTA pada Selasa (8/12). Dekan FKIP UNTIRTA, Dr. Dase Erwin Juansah, M.Pd. mengucapkan selamat datang dan terima kasih telah berkenan hadir ke UNTIRTA, “Sudah ada niatan dari Pak Amir (Dekan FKIP UNTAD) untuk berkunjung ke FKIP UNTIRTA, namun karena ada satu dan lain hal sehingga baru terlaksana sekarang, mudah-mudahan lain kali kami bisa gantian berkunjung ke Tadulako.” Pada akhir sambutannya, Dekan FKIP berharap kunjungan ini menjadi ajang mempererat silaturahmi dan bisa diambil manfaat serta berkah bagi semuanya.

Selanjutnya adalah sambutan dari perwakilan FKIP Universitas Tadulako, Asriani, M.Pd. mengucapkan rasa terima kasih atas sambutan dari FKIP UNTIRTA, “Alasan kami kesini karena di FKIP UNTIRTA sudah banyak prodi yang terakreditasi A, sehingga kami ingin belajar untuk menghadapi akreditasi yang akan datang, serta semoga ke depannya bisa terjalin kerja sama seperti pertukaran pelajar dan sebagainya.” tutur dosen PGSD FKIP Universitas Tadulako.

Setelah itu acara dilanjutkan dengan sharing antara Prodi PGSD FKIP Universitas Tadulako dengan Jurusan PGSD FKIP UNTIRTA, ditutup dengan penyerahan cinderamata dan foto bersama.