Pembelajaran Bahasa Indonesia Bagi Penutur Asing (BIPA)

Posted on

BIPA adalah program pembelajaran keterampilan berbahasa Indonesia (berbicara, menulis, membaca, dan mendengarkan) bagi penutur asing. BIPA diselenggarakan dalam upaya untuk mendukung usaha peningkatan fungsi bahasa Indonesia menjadi bahasa internasional yang sedang digalang oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud).  Oleh karena itu Jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menyelenggarakan Workshop Metode Pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA). Kegiatan ini diikuti oleh dosen dan mahasiswa PBI pada tanggal 24 Mei 2019 di Aula Kampus C FKIP. Mengundang Narasumber Dr. Liliana Muliastuti, M.Pd. (Dekan FBS Universitas Negeri Jakarta dan Ketua APPBIPA) kegiatan ini diharapkan agar mahasiswa mengetahui pembelajaran BIPA kepada orang asing. Sejak diikrarkan sebagai bahasa Nasional pada Sumpah Pemuda, 28 Oktober 1928, dan ditetapkan sebagai bahasa negara dalam Pasal 36 UUD 1945, bahasa Indonesia hingga saat ini telah mengalami perkembangan sangat pesat. Seiring kemajuan yang dicapai oleh bangsa Indonesia di era global saat ini, peran Indonesia dalam pergaulan antarbangsa juga telah menempatkan bahasa Indonesia sebagai salah satu bahasa yang dipandang penting di dunia.